Solusi e-Marketing Berbasis Mobile
Dalam dunia yang makin kompetitif ini penggunaan model-model pemasaran baru dipercaya mampu mendorong minat orang untuk membeli produk yang ditawarkan. Penggunaan voucherbelanja telah menjadi salah satu cara bagi perusahaan untuk mempromosikan produk-produknya dan menarik minat calon pembeli untuk membeli. Salah satu kendala yang dihadapi dalam penggunaan voucher belanja ini adalah pada distribusi voucher kepada calon pembeli dan pengelolaan voucher oleh calon pembeli tersebut. Mobile voucher mencoba menjawab permasalahan tersebut dengan menghadirkan voucherbelanja elektronik yang dapat didistribusikan melalui jaringan telepon seluler dan disimpan oleh calon pembeli sebagai teks SMS.
Sistem mobile voucher terdiri dari 2 bagian, yaitu voucher management System dan customer wallet. Voucher management System adalah sistem komputer yang mengelola voucher, terdiri dari sebuah server yang terhubung dengan SMS gateway, bertugas untuk mendistribusikan voucher belanja. Customer Wallet adalah aplikasi Java SIM Card yang berfungsi untuk memvalidasi dan memverifikasi voucheryang dikirimkan melalui SMS oleh Voucher Management System berdasarkan kode keamanan tertentu.
Proyek ini bertujuan untuk membuat aplikasi Customer Wallet, sebagai bagian dari keseluruhan aplikasi Mobile Voucher. Produk yang dihasilkan adalah perangkat lunak Customer Walet berbasis Java Smart Card API.
Proyek ini dilaksanakan dengan tahapan-tahapan: pendefinisian kebutuhan, desain, koding, dan pengujian, dengan jangka waktu pengerjaan selama 2 bulan dan biaya sebesar Rp. 2.000.000.
Dalam dunia yang makin kompetitif ini penggunaan model-model pemasaran baru dipercaya mampu mendorong minat orang untuk membeli produk yang ditawarkan. Penggunaan voucherbelanja telah menjadi salah satu cara bagi perusahaan untuk mempromosikan produk-produknya dan menarik minat calon pembeli untuk membeli. Salah satu kendala yang dihadapi dalam penggunaan voucher belanja ini adalah pada distribusi voucher kepada calon pembeli dan pengelolaan voucher oleh calon pembeli tersebut. Diperlukan sebuah sistem yang dapat mendistribusikan voucher belanja secara lebih luas dan mudah dibawa-bawa oleh calon pembeli.
Dipandang dari bidang keahlian teknik komputer, bagaimanakah mekanisme pendistribusian voucherbelanja yang dapat menjangkau lebih banyak orang dan voucher tersebut mudah dibawa-bawa oleh calon pembeli? Solusi yang teridentifikasi dan dapat menjadi solusi terbaik bagi masalah di atas adalah dengan penggunaan perangkat handphone sebagai alat penyimpan informasi voucher, dengan pertimbangan: pemilik handphone sudah mencapai 150 juta orang di Indonesia, tersebar dari Sabang sampai Merauke dan dari kota sampai ke desa-desa. Selain itu, handphone juga sudah merupakan barang bawaan yang hampir wajib bagi setiap calon pembeli potensial. Dengan demikian, menjadi pertanyaan:
”Bagaimanakah perangkat mobile seperti handphone dapat digunakan sebagai solusi voucherelektronik?” Lebih spesifik lagi, ”Bagaimana membuat aplikasi di dalam handphone yang dapat mengelola voucher elektronik?”